fbpx

Cara Mengatasi Kipas Laptop Yang Berisik

Laptop memiliki sistem pendingin yang menggunakan sebuah kipas, untuk kelancaran performa laptop kipas tersebut harus berfungsi dengan baik, karena fungsinya yang sangat penting. Kipas pada laptop digunakan untuk mendinginkan komponen penting seperti processor yang memiliki peran penting.

Agar kipas bekerja dengan baik, kita harus memperhatikan putaran kipas tersebut, biasanya jika laptop yang umurnya sudah lama, sekitar kurang lebih 5 tahun akan mengalami penurunan dan putaran kipas akan terdengar berisik.

Cara memperbaiki kipas laptop yang berisik adalah dengan membersihkannya dari debu dan menambahkan pelumas dibagian tengah kipas tempat berputarnya kipas. Kipas yang berisik biasanya pelumasnya sudah kering sehingga putaran akan kasar dan berisik.

Seperti contoh dibawah ini saya membersihkan kipas laptop dan memberikan pelumas pada bagian tengahnya. Hasilnya tidak ada lagi suara berisik yang keluar dari kipas tersebut.

Cara Mengatasi Kipas Laptop Yang Berisik
Pelumas yang saya gunakan

Cara Mengatasi Kipas Laptop Yang Berbunyi Kasar
Bagian kipas yang diberi pelumas