Halo sobat freezone88, di tutorial kali ini saya akan share pengalaman tentang setting VLAN pada mikrotik untuk digunakan pada Access point unifi ac lite. Jadi kurang lebih alurnya seperti gambar dibawah ini:
Dari gambar diatas kita akan membuat sebuah bridge hotspot yang berisikan ip address untuk hotspot utama dan ip address untuk vlan hostpot vip.
Pertama-tama kita buat bridge-hotspot kemudian buatkan ip address, untuk contohnya saya buatkan ip address untuk bridge-hotspot 10.5.50.1/22. Disini pada bridge-hotspot yang saya buat terdapat dua port yang tergabung didalamnya yaitu port 5 dan 6.
Selanjutnya kita buat VLAN, masuk ke menu interface, pilih tab VLAN dan klik tanda +, contoh seperti dibawah ini, VLAN ID harus di isi karena ini yang akan digunakan ketika kita akan mengakses VLAN mikrotik dari access point unifi ac lite. Arahkan interface pada bridge-hotspot, artinya VLAN ini akan nebeng di jalur bridge hotspot.
Selanjutnya kita masuk di Controller Unifi, pastikan access point unifi sudah terhubung pada port mikrotik yang masuk dalam jalur bridge-hotspot. masuk ke Setting dan pilih menu WI-FI – Wi-Fi Network. Create New Wi-Fi Network. Isikan nama Wifi dan lain-lain kemudian enable pilihan Use a VLAN dan masukkan id VLAN yang dari mikrotik. Kemudian klik save.
ketika kita menghubungkan smartphone ataupun laptop ke SSID yang baru saja kita buat, maka ip yang akan didapatkan adalah ip VLAN dari mikrotik
Pencarian Berdasarkan Kata Kunci
- vlan mikrotik dengan unifi ap